Kamis, 21 Januari 2016

Keluarga Kristen yang Bahagia




Keluarga Kristen Yang Bahagia
Pernikahan biasanya dumulai dengan suasana yang indah dan penuh harapan, namun dengan berjalannya waktu acap kali dijumpai banyak kerikil tajam dan batu penghalang yang membuat jalan hidup pernikahan jadi tersendat-sendat.
Untuk menjaga agar supaya kelanggengan hidup rumah tangga dapat dilestarikan, Firman Tuhan memberikan beberapa nasehat praktis yang dapat diterapkan dalam hidup sehari-hari:

1. JADIKANLAH TUHAN SEBAGAI RAJA DALAM KELUARGA
Yesus bukanlah tamu, Ia harus menjadi Penguasa utama dalam rumah. Firman-Nya harus menjadi pengangan dalam tiap keputusan yang diambil. Akuilah Dia dalam segala lakumu, maka Ia akan meluruskan jalanmu (Amsal 3:6 ). Jikalaubukan Tuhan yang membangun rumah, sia-sialah usaha orang yang membangunnya ( Mazmur 127:1 ).

2. SIKAP SALING MENGHORMATI HARUS DIPELIHARA
Tuhan menciptakan wanita dari tulang rusuk pria. Kalau dari tulang kaki nanti diinjak-injak, kalau dari tulang kepala nanti di injak-injak. Tulang rusuk berada tepat pada bagian tengah. Ini melambangkan sikap hormat yang harus diberikan kepada istri (dan sebaliknya juga). Hendaklah kamu saling mengasihi sebagai saudara dan saling mendahului dalam memberi hormat (Roma 12:10). Kasihilah sungguh-sungguh seorang akan yang lain, sebab kasih menutupi banyak sekali dosa ( 1 Petrus 4:8).

3.JANGAN SIMPAN MARAH DAN MASALAH SAMPAI MALAM
Apabila kamu menjadi marah, janganlah kamu berbuat dosa; janganlah matahari terbenam, sebelum padam amarahmu.
Dan jangan beri kesempatan kepada iblis ( Efesus 4:26-27 ). Belajarlah untuk cepat mengampuni, memaafkan dan melupakan. Tetapi hendaklah kamu ramah terhadap yang lain, penuh kasih mesra dan saling mengampuni, sebagaimana Allah di dalam Kristus Yesus telah mengampuni kamu ( Efesus 4:32).

4. BERDOALAH BERSAMA
Jika dua orang (suami dan istri) daripadamu didunia ini sepakat meminta apapun juga, permintaan mereka itu akan dikabulkan oleh Bapa-Ku yabg di sorga (Matius 18:19).

5. JAGALAH DIRI TERHADAP GANGGUAN ORANG KE-TIGA
Keintiman dalam hubungan antara suami dan istri dapat jadi rusak apabila ada orang ke-tiga masuk dan menganggu.
Oleh karena itu Firman Tuhan memberi peringatan keras - Hendaklah kamu semua penuh hormat terhadap perkawinan dan janganlah kamu mencemarkan tempat tidur, sebab orang-orang sundal dan pezinah akan dihakimi Allah (Ibrani 13:4).

6. TERBUKALAH SENANTIASA UNTUK BERKOMUNIKASI
Jantung dari keluarga bahagia ialah komunikasi yang terbuka dan baik. Komunikasi yang tersendat akan membawa dampak negatif dalam keluarga. Survey mengatakan diantara para eklusif jepang yang super sibuk, komunikasi suami istri hanya bisa berlangsung 7 setengah menit saja sehari. Tidak heran ada begitu banyak kekacauan dan perselingkuhan di kalangan mereka.
Ada sebuah kata :mujarab" untuk membuka kembali komunikasi yang macet. Kata itu adalah - Maafkanlah aku ( I am sorrry ) sebab itu marilah kita mengejar apa yang mendatangkan damai sejahtera dan yang berguna untuk saling membangun ( Roma 14:19 ).

Tuhan Yesus Memberkati...

8 hal yang harus dimiliki seorang suami.




Baik suami maupun istri, sejatinya harus menunjukan sifat-sifat yang baik kepada pasangan dalam menjalani biduk rumah tangga. Namun karena sifat alamiahnya, kaum adam biasanya tidak lebih peka dibanding hawa untuk urusan yang satu ini.
Kecenderungan sifat cuek setelah menikah lebih mendominasi dibanding sifat-sifat lainnya. Hal ini disebabkan karena anggapan mereka yang sudah melakukan tanggungjawab besar, sehingga menjadi sebuah kewajaran jika melupakan hal-hal kecil yang membahagiakan istri.
Padahal di mata istri, hal-hal yang dianggap kecil inilah yang paling membahagiakan. Hanya dengan sifat-sifat yang positif di bawah ini, para istri bisa terlihat lebih bahagia menjalani hidupnya. Berikut delapan sifat suami yang disukai para istri.
1. Penuh Pengertian
Sifat pertama yang selalu diinginkan wanita terhadap suaminya adalah pengertian. Seorang istri akan senang jika diperhatikan dan didengarkan. Hal ini akan menimbulkan perasaan senang yang nantinya akan menambah kecintaan istri terhadap suami.
Membagi permasalahan hidup dengan suami sendiri merupakan sebuah kebahagiaan. Dengan begitu, istri tidak akan merasa sendiri dalam menjalani permasalahan yang dihadapi. Demikian halnya jika Ia mendapatkan kebahagiaan, maka hal pertama yang ingin Ia lakukan adalah berbagi dengan suaminya.
Seorang istri ingin tahu bagaimana suaminya menanggapi setiap ceritanya. Pengertian ini menjadi inti dan landasan segala sikap menyenangkan yang mungkin dilakukan seorang suami terhadap istrinya.
2. Setia
Cinta sejati tidak akan membagi, begitulah biasanya puisi-puisi cinta ditulis oleh para pujangga. Sifat suami yang setia akan menenangkan istri. Seorang wanita tentunya menginginkan orang yang mendampinginya menjadikan dirinya satu-satunya di hati suaminya.
Oleh karena itu, tidak heran jika seoarang istri begitu cemburu terhadap wanita lain yang menarik perhatian suaminya. Sebagai suami, layaknya menjaga pandangan dan menerapkan sifat ini. Pasalnya perasaan benci saat wanita marah karena cemburu anda tidak setia akan menjadi petaka bagi karir dan rezeki. Hal ini disebabkan karena setiap tangisannya, kesedihannya akan dibalas langsung kepada anda oleh Tuhan.
3. Sabar dan Pemaaf
Tidak ada untungnya anda berkelahi dengan istri untuk membuktikan bahwa anda benar. Seperti kata Mario Teguh, wanita tak pernah salah, kalaupun mereka salah maka anda harus tetap mengakui anda salah.
Begitulah wanita, mereka hanya ingin mendengar bahwa anda salah, padahal sebenarnya mereka tahu bahwa mereka lah yang salah. Di sinilah para suami harus memahami, untuk belajar berlaku sabar terhadap istrinya. Jika pun mereka salah, maka suami wajib menasihatinya dan memberi maaf.
4. Teguh Hati dan Bersemangat
Pernikahan tidak hanya melulu soal cinta. Tapi bagaimana sang suami memenuhi kebutuhan istri dan anak dengan amanah. Seorang istri sangat senang suaminya dapat senantiasa prima menunaikan tugas-tugas di luar rumah dan sekaligus membantu menyelesaikan permasalahan di rumah.
Karenanya seorang istri senang melihat suaminya akrab bercengkrama, bermain dengan anak-anaknya. Dan saat suami sesekali memasak untuk keluarga, ada sentuhan hangat menyentuh relung jiwa seorang istri.Bagaimana jika suaminya berada dalam kondisi bete atau kehilangan semangat? Seorang istri akan menerima keadaan ini asalkan ia melihat suaminya berusaha keras untuk melepaskan diri dari keadaan lemah ini. Ia bahkan akan memberikan bantuan dan doa terbaik bagi suaminya
5. Romantis
Sifat romantis seorang suami bisa membuat istrinya mabuk kepayang dan semakin cinta. Pria memang paling susah untuk mengekspresikan keromantisan, terlebih sesudah menikah.
Namun cara ini akan membuat anda lebih spesial dimata istri. Mereka akan senang mendapati suaminya membangun suasana kondusif kasih sayang di rumah. Ia senang jika suaminya romantis. Ia akan terbuka menyampaikan apa yang ia sukai, ketika suaminya mampu membuka percakapan dalam masalah ini secara tepat dan penuh kelembutan.
6. Rapi dan Wangi
Meski sudah menjadi suaminya anda tidak serta merta berpenampilan asal-asalan di depan istri. Layaknya suami yang menginginkan istrinya tampil cantik di hadapan suami, maka demikian halnya dengan istri yang juga menginginkan hal demikian.
Cukup dengan tampil wangi dan rapi saja di hadapannya sudah bisa membuat istri merasa senang. Jadi jangan berdandan ketika mau pergi saja. namun di depan istri berdandan asal-asalan dan berharap mereka bisa menerima anda apa adanya.
7. Ceria dan Ramah
Ceria dan ramah di hadapan istri seperti angin sejuk yang menerpa di tengah rasa lelah mengerjakan semua pekerjaan rumah. Harus anda pahami, meski istri bekerja di rumah saja, namun pekerjaan mereka mungkin lebih melelahkan dibanding anda. Terlebih jika istri juga bekerja, keceriaan dan keramahan anda menjadi salah satu suplemen mereka untuk kembali bersemangat.

8. Menjadi Pemimpin yang Melindungi

Istri harus mendapatkan rasa bahwa dirinya aman memiliki suami seperti anda. Karena itu, mereka sangat menyukai suami yang memiliki sifat seperti pemimpin yang melindungi. Bukan justru meninggalkannya ke luar kota untuk urusan kantor, sementara Ia merasa ketakutan di rumah. Padahal alasan anda mencari nafkah adalah untuk istri dan anak-anak.

Cara membahagiakan istri setiap saat




Ketika orang berbicara tentang istri mungkin kelihatannya bahagia sekali.
Mungkin karena sudah ada bahan yang bisa mejadi perbincangan kali ya? itu pikir saya saat belum menikah. Tetapi memang benar adanya, ketika kita berbicara tentang istri, kita selalu dihadapkan dengan beberapa kenyataan hidup yang mungkin tidak pernah kita bayangkan sebelumnya.
Mulai dari sesuatu yang bahagia, sedih hingga hal-hal yang konyol. Walau terkadang masalah silih berganti hadir dalam bahtera rumah tangga bersama istri. Tapi jangan kuatir ! karena masalah bukanlah hambatan untuk membuat kita, bahkan istri kita untuk selalu tersenyum bahagia bersama kita.
Hari ini saya mendapatkan sesuatu yang tidak pernah saya duga selama ini, umur pernikahan kami memang masih sangat muda. Tapi itu bukan berarti bunga-bunga cinta selalu ada. Ketika istri merasa sedih kita harus selalu berada disampingnya, memberi kesempatan untuk meluapkan segala keluh kesahnya. Jadi untuk membuat istri anda bahagia, Anda harus selalu ada di setiap waktu dan bersamanya menjalani semua kegiatan yang dilakukan ataupun masalah yang dihadapi.